www.GotQuestions.org/Indonesia



Pertanyaan: Kapan Moab dan Amon akhirnya menyembah Tuhan (Zefanya 2:11)?

Jawaban:
Zefanya 2:11 menyatakan bahwa orang-orang Moab dan Amon pada akhirnya akan menyembah Tuhan. Segera setelah menubuatkan kehancuran Moab dan Amon, sang nabi berkata, "TUHAN akan mendahsyatkan mereka, sebab Ia akan melenyapkan para allah di bumi, dan kepada-Nya akan sujud menyembah setiap bangsa daerah pesisir, masing-masing dari tempatnya." Apakah ini sudah terjadi? Jika ya, kapan hal itu terjadi? Jika belum, kapan hal itu akan terjadi?

Konteks yang lebih besar dari bagian Zefanya ini merinci penghakiman Tuhan atas bangsa-bangsa non-Yahudi. Penghakiman ini menyebar ke empat arah di sekitar Yehuda - Filistin (di sebelah barat, 2:4-7), Moab dan Amon (di sebelah timur, 2:8-11), Etiopia (di sebelah selatan, 2:12), dan Asyur (di sebelah utara, 2:13-15). Bersamaan dengan penghakiman ini, ada janji bahwa orang-orang dari segala bangsa suatu hari nanti akan menyembah Tuhan (bdk. Maleakhi 1:11). Kita belum melihat bangsa-bangsa ini menyembah Tuhan. Aspek nubuat Zefanya belum digenapi dan oleh karena itu, hal itu harus terjadi di masa depan.

Sang nabi menubuatkan bahwa Moab dan Amon akan dihancurkan "seperti Sodom dan Gomora" (Zefanya 2:9). Penghancuran total seperti itu mengingatkan kita pada kehancuran yang akan terjadi pada masa kesengsaraan, yang dirujuk dalam kitab Daniel dan Wahyu. Penghakiman akan datang ke atas bumi, diakhiri dengan pertempuran di Harmagedon (Wahyu 19:11-21). Pada saat itu, Mesias (Yesus) akan datang kembali dan memerintah dari takhta-Nya di Yerusalem untuk jangka waktu 1.000 tahun yang dikenal dengan sebutan milenium (Wahyu 20:1-6).

Nabi Zakharia mengatakan bahwa selama kerajaan seribu tahun, bangsa-bangsa di dunia akan menyembah Tuhan Yesus: "Maka semua orang yang tinggal dari segala bangsa yang telah menyerang Yerusalem, akan datang tahun demi tahun untuk sujud menyembah kepada Raja, TUHAN semesta alam, dan untuk merayakan hari raya Pondok Daun" (Zakharia 14:16). Ini termasuk sisa-sisa bangsa Moab dan Amon kuno.

Banyak referensi dalam Zefanya tentang "Hari Tuhan" mengindikasikan waktu yang akan datang ketika perdamaian dan keadilan akan memerintah karena Yesus sendiri telah menduduki takhta-Nya yang sah.

© Copyright Got Questions Ministries