www.GotQuestions.org/Indonesia



Pertanyaan: Apakah membangkitkan orang mati masih mungkin dilakukan di zaman sekarang?

Jawaban:
Selain Yesus sendiri yang dibangkitkan dari kematian, Alkitab mencatat sembilan contoh lain tentang orang-orang yang bangkit dari kematian (1 Raja-raja 17:22; 2 Raja-raja 4:33-36; 13:21; Matius 27:52; Lukas 7:11-17; 8:40-56; Yohanes 11:43-44; Kisah Para Rasul 9:40-41; 20:9-12). Jelaslah bahwa membawa seseorang kembali dari kematian bukanlah sesuatu yang berada di luar kuasa Tuhan saat ini: "Yesus Kristus tetap sama, baik kemarin maupun hari ini dan sampai selama-lamanya" (Ibrani 13:8). Karena Tuhan masih mampu membangkitkan orang mati, maka membangkitkan orang mati masih mungkin dilakukan pada masa kini.

Pertanyaan yang jauh lebih rumit adalah apakah membangkitkan orang mati benar-benar terjadi pada masa kini. Ada beberapa orang dalam kegerakan iman yang mengklaim telah membangkitkan orang mati, tetapi bukti yang dapat dipercaya tidak pernah dihasilkan. Banyaknya ajaran yang tidak alkitabiah dalam gerakan iman yang menimbulkan keraguan yang serius mengenai keabsahan mukjizat yang mereka lakukan. Beberapa praktisi voodoo dan sihir juga mengklaim telah membangkitkan orang dari kematian. Meskipun mukjizat setan mungkin terjadi (2 Tesalonika 2:9), tampaknya tidak mungkin setan memiliki kuasa untuk membangkitkan orang mati.

Jika seseorang yang secara resmi dinyatakan telah meninggal dibangkitkan kembali, itu akan menjadi mukjizat yang luar biasa. Tentunya jika seseorang dibangkitkan dari kematian dalam nama Kristus, hal itu akan meyakinkan semua orang untuk menerima Yesus sebagai Juruselamat. Benar kan? Salah. Yesus membahas hal ini dalam Lukas 16:30-31, "tetapi jika ada seorang yang datang dari antara orang mati kepada mereka, mereka akan bertobat. ... Jika mereka tidak mendengarkan kesaksian Musa dan para nabi, mereka tidak juga akan mau diyakinkan, sekalipun oleh seorang yang bangkit dari antara orang mati." Mengapa membangkitkan orang mati tidak mungkin terjadi pada zaman sekarang? Mujizat-mujizat yang luar biasa bukanlah hal yang membawa orang kepada iman yang sejati. Jika seseorang menolak Firman Tuhan, tidak ada mukjizat yang dapat meyakinkan orang tersebut untuk bertobat dan menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamat. Mujizat hanya akan membuat orang berteriak-teriak meminta mujizat yang lebih banyak lagi (Matius 12:39; Yohanes 6:26).

© Copyright Got Questions Ministries