Pertanyaan
Dengan cara apa orang-orang Kristen harus siap untuk keluar dari zona nyaman mereka?
Jawaban
Kristus meminta para pengikut-Nya untuk mati bagi diri mereka sendiri, memikul salib dan mengikut Dia (Matius 16:24). Memikul salib dan mati bagi diri sendiri bukanlah tindakan yang "nyaman", dan orang Kristen harus selalu bersedia untuk melangkah keluar dari zona nyaman mereka ke dalam situasi apa pun yang Tuhan tempatkan bagi mereka.
Dalam arti tertentu, tindakan menjadi seorang Kristen dapat menempatkan seseorang di wilayah yang asing. Kristus memanggil para pengikut-Nya untuk berhenti mencari kekayaan duniawi (Matius 6:19), untuk tidak mengkhawatirkan masa depan (Lukas 12:22), dan hidup berkorban demi kebaikan orang lain (Matius 22:39), yang kesemuanya bertentangan dengan nilai-nilai dunia. Ajaran-ajaran ini memanggil orang-orang Kristen untuk menjalani gaya hidup yang sangat berbeda dari apa yang biasa mereka lakukan sebelum bertobat.
Menempatkan iman kepada Yesus Kristus untuk keselamatan membutuhkan langkah besar untuk keluar dari zona nyaman kita. Secara alamiah, kita pada dasarnya menjauh dari Tuhan (Roma 3:10-18), dan kecenderungan alamiah kita adalah mengandalkan diri kita sendiri untuk diselamatkan: kita berpikir bahwa kita bisa menjadi orang baik atau bahwa kekayaan kita membuktikan kemurahan hati Tuhan atau bahwa dengan melakukan tindakan-tindakan tertentu, kita dapat "menghapus" dosa-dosa kita. Namun, ini tidaklah cukup. Untuk menyerahkan diri kita sepenuhnya kepada Tuhan, untuk menempatkan iman kita secara eksklusif kepada Yesus Kristus untuk menyelamatkan kita, mengharuskan kita untuk menyangkal naluri kita untuk menyelamatkan diri kita sendiri (Efesus 2:8). Dalam hal ini, semua orang Kristen melangkah keluar dari zona nyaman mereka hanya dengan menjadi orang Kristen.
Namun, bagaimana dengan kehidupan kita sehari-hari? Setelah menyerahkan diri kita kepada Kristus, bagaimana seharusnya kita melangkah keluar dari zona nyaman kita? Ini bisa berarti bergaul dengan orang-orang yang sebelumnya kita anggap tidak nyaman atau bahkan mengancam-membantu para tunawisma di dapur umum atau ikut ambil bagian dalam pelayanan di penjara. Ini bisa berarti berada di tempat-tempat atau dengan orang-orang yang dipandang rendah oleh masyarakat-bekerja di rumah singgah atau mendiskusikan tentang Kristus di bar kumuh dengan para pecandu alkohol. Bisa juga berarti pindah ke negara asing atau sekadar membicarakan topik keselamatan dengan sekelompok teman yang tidak seagama. Intinya adalah kita tidak boleh berhenti melayani Kristus hanya karena ketidaknyamanan kita. Kita harus bersedia untuk menempatkan diri kita dalam situasi yang baru, bahkan situasi yang tidak nyaman, demi melihat Kerajaan Tuhan semakin maju.
Para rasul mengorbankan segalanya untuk melayani Tuhan (Matius 19:27), dan mereka dengan sukarela masuk ke dalam situasi di mana mereka dapat ditangkap, diancam, dan bahkan dibunuh (Kisah Para Rasul 4:1-3; 7:54-60; 21:13). Tidak diragukan lagi, mereka menempatkan diri mereka jauh di luar rutinitas normal mereka dan melakukan hal-hal yang jauh di luar zona nyaman mereka. Sebagai orang Kristen, kita juga harus bersedia masuk ke dalam situasi yang sangat tidak nyaman jika memang itu yang dibutuhkan untuk melayani Tuhan seperti yang Dia inginkan.
Ini tidak berarti bahwa setiap tindakan yang kita lakukan sebagai orang Kristen harus membuat kita tidak nyaman. Maksudnya adalah bahwa kita dipanggil untuk melayani Tuhan terlepas dari tingkat kenyamanan kita, dan kita tidak boleh menyurutkan kesempatan untuk melayani Tuhan hanya karena itu "di luar" rutinitas yang kita sukai.
Kita harus mempertimbangkan bagaimana kita dapat melayani Tuhan dengan sebaik-baiknya melalui talenta kita, bahkan jika cara terbaik untuk melayani-Nya adalah dalam situasi yang baru atau menakutkan. Seseorang yang memiliki karunia mengajar tidak boleh berusaha untuk hanya mengajar murid-murid yang ia sukai, dan mengabaikan murid-murid yang "tidak diinginkan". Seseorang yang memiliki karunia penginjilan tidak boleh menghindari berbicara kepada para narapidana di penjara hanya karena ia merasa tidak nyaman berada di lingkungan tersebut. Jika kita dapat melayani Tuhan dengan cara tertentu, kita harus percaya bahwa Tuhan akan memastikan bahwa segala sesuatu berjalan sesuai dengan rencana-Nya (Roma 8:28).
Maka, semua orang Kristen harus bersedia untuk melangkah keluar dari zona nyaman mereka, meskipun hal ini dapat berarti berbagai macam hal bagi setiap orang. Entah kita meninggalkan negara kita untuk bekerja sebagai misionaris di negara yang belum berkembang atau sekadar membangkitkan keberanian untuk berbicara kepada rekan-rekan sekerja kita tentang Kristus, kita dapat memiliki keyakinan bahwa Tuhan tidak akan meninggalkan kita atau membiarkan kita. Bahkan ketika kita berada dalam situasi yang baru dan tidak nyaman, kasih karunia-Nya cukup (2 Korintus 12:9).
English
Dengan cara apa orang-orang Kristen harus siap untuk keluar dari zona nyaman mereka?