settings icon
share icon
Pertanyaan

Apakah Alkitab mengajarkan geosentrisme? Apakah Alkitab mengajarkan bahwa Bumi adalah pusat alam semesta?

Jawaban


Ini adalah pertanyaan penting karena jawabannya membantu membentuk sistem kepercayaan dan pandangan dunia kita, yang keduanya mempunyai konsekuensi kekal. Jawaban singkat untuk pertanyaan ini adalah “tidak.” Tidak ada satupun di dalam Alkitab yang mengatakan bahwa bumi adalah pusat alam semesta. Namun, selama berabad-abad, orang-orang percaya bahwa Claudius Ptolemaeus (atau Ptolemy) dan tokoh-tokoh lainnya benar ketika mereka menganjurkan alam semesta berpusat pada bumi. Wajar jika kita memercayai “para ahli”, seperti Ptolemy; ditambah lagi, kecenderungan umum manusia adalah memandang segala sesuatu terutama dalam kaitannya dengan diri kita sendiri dan pengalaman kita. Dari sudut pandang kita, matahari memang tampak berputar mengelilingi bumi.

Para pendukung teori geosentris Ptolemy terkadang mengutip Alkitab untuk membuktikan pendapat mereka, mengutip ayat-ayat seperti Kejadian 1:14-18, Mazmur 104:5, Ayub 26:7, dan Yesaya 40:22. Namun tidak satu pun dari ayat-ayat ini yang menyatakan bahwa Tuhan merancang alam semesta dengan Bumi sebagai pusatnya. Satu-satunya cara untuk menemukan “bukti” alkitabiah bagi teori geosentris adalah dengan melakukan ekstrapolasi (perluasan data) yang tidak benar terhadap deskripsi alkitabiah. Namun kita dapat memahami mengapa Copernicus dan, kemudian, Galileo, yang mengemukakan teori berpusat pada matahari (heliosentris), menimbulkan kontroversi di dalam gereja. Banyak yang berpendapat bahwa heliosentrisme bertentangan dengan ajaran alkitabiah tentang geosentrisme, padahal Firman Tuhan tidak mengatakan bahwa bumi adalah pusat dari segala sesuatu. Sedihnya, seiring berjalannya waktu dan orang-orang mulai memahami bahwa bumi memang benar-benar berputar mengelilingi matahari, banyak yang kehilangan kepercayaan pada Firman Tuhan, karena mereka telah diajari secara salah bahwa geosentrisme seolah-olah itu adalah fakta alkitabiah.

Alkitab, bukan ilmu pengetahuan, adalah ujian akhir bagi seluruh kebenaran. Sungguh ironis bahwa sains tidak pernah menyangkal satu kata pun dalam Alkitab, namun banyak orang yang menyebut “sains” sebagai alasan mereka untuk menjauh dari Tuhan. Teori sains yang selalu berubah datang dan pergi. Ptolemy adalah manusia yang bisa berbuat salah, begitu pula kita semua. Namun Firman Tuhan tidak dapat salah dan bertahan selamanya (Matius 5:18). Kapan pun ada perbedaan yang tampaknya tidak dapat didamaikan antara Alkitab dan sains, Alkitab adalah tempat di mana kita perlu menaruh iman kita. Seiring berjalannya waktu, sains biasanya dapat mengejar kebenaran.

English



Kembali ke halaman utama dalam Bahasa Indonesia

Apakah Alkitab mengajarkan geosentrisme? Apakah Alkitab mengajarkan bahwa Bumi adalah pusat alam semesta?
Bagikan halaman ini: Facebook icon Twitter icon Pinterest icon Email icon
© Copyright Got Questions Ministries