Pertanyaan
Siapakah sang penjuru malaikat Mikhael?
Jawaban
Sang penjuru malaikat Mikhael disebut dalam Alkitab pada kitab Daniel, Yudas, dan Wahyu, sebagai malaikat pendekar yang bertempur secara rohani. Sang penjuru malaikat berarti malaikat dari tingkatan tertinggi. Sebagian besar malaikat dalam Alkitab digambarkan sebagai pembawa pesan, namun Mikhael digambarkan sedang berjuang, bertempur, atau menentang roh jahat dan kuasa-kuasa gelap (Daniel 10:13,21; Yudas 1:9; Wahyu 12:7). Kita tidak mendapatkan gambaran rupa para malaikat dengan jelas, dan hanya dua yang namanya disebut dalam Alkitab (Gabriel adalah satunya lagi). Alkitab hanya menyiratkan gerak-geriknya di balik peristiwa bersejarah, namun kesimpulan yang aman diambil ialah bahwa Mikhael sang penjuru malaikat adalah makhluk yang amat kuat.
Meskipun ia sangat kuat, Mikhael masih sepenuhnya tunduk kepada Tuhan. Ketergantungannya pada kuasa Tuhan terlihat dengan jelas dalam Yudas 1:9. Malaikat yang kudus mempunyai urutan pangkat dan mereka tunduk terhadap otoritas, dan oleh karena itu mereka digunakan sebagai kiasan akan ketundukan istri kepada suaminya (1 Korintus 11:10). Jika kita mempertimbangkan kekuatan malaikat Mikhael, maka ketundukkannya kepada Allah semakin mengharukan. Jika ketundukan para malaikat merupakan kiasan bagi ketundukan wanita, maka kita dapat menyimpulkan bahwa ketundukan tidak pernah dimaksud merendahkan kekuatan, kegunaan, atau nilai seorang wanita.
Nabi Daniel diberitahu bahwa sang penjuru malaikat Mikhael adalah "pelindung bangsamu" (Daniel 12:1, versi BIS). Bangsa Daniel adalah bangsa Yahudi, dan kenyataan bahwa Mikhael "melindungi" mereka menyiratkan bahwa Allah telah menempatkan malaikat-malaikat kudus tertentu untuk melindungi bangsa dan kelompok-kelompok di muka bumi. Rupanya para iblis juga mempunyai urutan hirarkis (baca Daniel 10:20). Julukan Mikhael sebagai "pemimpin besar" menekankan bahwa ia memiliki otoritas di dalam dunia roh. Adapun sosok lainnya juga karena Daniel 10:13 mengungkapkan bahwa Mikhael adalah "salah seorang dari pemimpin-pemimpin terkemuka."
Sang penjuru malaikat Mikhael ini, rupanya, memegang peranan yang cukup besar dalam peristiwa akhir jaman. Daniel diberitahu oleh malaikat Tuhan bahwa, pada akhir jaman, Mikhael akan "muncul" dan akan ada kesesakan yang dahsyat - rujukan kepada Masa Kesengsaraan (Daniel 12:1). Israel dijamin akan dilindungi pada waktu ini, yang kemudian akan diikuti oleh kebangkitan orang mati - sebagian untuk mendapat hidup yang kekal, sebagian untuk mengalami kehinaan dan kengerian yang kekal (Daniel 12:2). Pengangkatan gereja akan diiringi "penghulu malaikat berseru dan sangkakala Allah berbunyi" (1 Tesalonika 4:16); ini dapat merujuk kepada Mikhael, namun Alkitab tidak menyebut namanya dalam ayat ini.
Sebutan Mikhael yang terakhir muncul dalam Wahyu 12:7. Di tengah masa kesengsaraan, "timbullah peperangan di sorga. Mikhael dan malaikat-malaikatnya berperang melawan naga itu, dan naga itu dibantu oleh malaikat-malaikatnya." Mikhael serta pasukan surgawi menaklukkan sang naga (Setan), dan Iblis dilempar ke bumi. Darisana, dengan penuh murka, Setan "lalu pergi memerangi...yang menuruti hukum-hukum Allah dan memiliki kesaksian Yesus" (Wahyu 12:17).
Ada sebuah peperangan rohani yang sedang terjadi dalam merebut hati dan jiwa umat manusia. Mikhael sang penjuru malaiakt adalah malaikat kuat yang melindungi Israel dan tunduk melayani Allah dengan memerangi Setan. Iblis dan anteknya akan berusaha semampunya, namun "mereka tidak dapat bertahan" menghadapi pasukan surgawi (Wahyu 12:8).
English
Siapakah sang penjuru malaikat Mikhael?