settings icon
share icon
Pertanyaan

Apakah seorang teis itu?

Jawaban


Secara umum, seorang teis adalah orang yang mempercayai setidaknya satu allah atau dewa. Teisme berbalikan dengan ateisme (penolakan konsep adanya allah apapun) dan agnostikisme (kepercayaan bahwa keberadaan Allah atau dewa-dewa lainnya tidak dapat dipastikan) Teisme mencakup beberapa sudut pandang berikut:

Monoteisme: Seorang monoteis mempercayai Allah yang Tunggal. Monoteisme dianut oleh Yudaisme, agama Kristen, dan Islam, meskipun tiap-tiap agama ini memiliki sudut pandang yang berbeda tentang Allah.

Politeisme: Seorang politeis mempercayai lebih dari satu allah. Mereka yang mempercayai dewa-dewa dari kebudayaan Yunani-Romawi adalah politeis. Pada zaman ini mereka yang mempercayai berbagai dewa-dewi dunia roh dapat dianggap sebagai politeis.

Deisme: Para deis mempercayai Allah (atau kadang lebih dari satu allah) yang menciptakan alam semesta namun tidak bertindak di dalam alam semesta.

Panteisme: Panteis mempercayai bahwa allah berada dalam segala sesuatu dan segala sesuatu adalah allah. Panteisme juga mengarungi ide bahwa allah atau lebih dari satu allah menciptakan dunia jasmani kita.

Autoteis: Seorang autoteis adalah orang yang mengklaim bahwa dirinya adalah Allah atau orang yang An autotheist is anyone who makes the claim that he or she is God or orang yang telah dicerahkan.

Menurut Alkitab, hanya ada satu Allah yang menciptakan langit dan bumi (Kejadian 1:1). Ajaran ini telah diasumsikan dalam Alkitab. Mazmur 14:1 menyatakan, "Orang bebal berkata dalam hatinya: 'Tidak ada Allah.'" Selebihnya, Perjanjian Lama mengajarkan monoteisme dengan jelas: "Dengarlah, hai orang Israel: TUHAN itu Allah kita, TUHAN itu esa!" (Ulangan 6:4). Ulangan 4:39 menambahkan, "Sebab itu ketahuilah pada hari ini dan camkanlah, bahwa Tuhanlah Allah yang di langit di atas dan di bumi di bawah, tidak ada yang lain."

Menurut Perjanjian Baru, Allah berada sebagai Allah Tritunggal yang terdiri dari Allah Bapa, Allah Putra, dan Allah Roh Kudus (Matius 28:19 - "dalam nama", bentuk tunggal). Ketiga Pribadi Allah Tritunggal juga disebutkan pada peristiwa pembaptisan Yesus, ketika suara Allah Bapa berbicara dari langit kepada Yesus dan Roh turun seperti burung merpati (Matius 3:16-17).

Seorang Kristen adalah satu bentuk dari teis. Seorang Kristen adalah seorang monoteis yang mengakui sudut padang Allah Tritunggal dan mempercayai Yesus sebagai Tuhan yang bangkit (Roma 10:9).

English



Kembali ke halaman utama dalam Bahasa Indonesia

Apakah seorang teis itu?
Bagikan halaman ini: Facebook icon Twitter icon Pinterest icon Email icon
© Copyright Got Questions Ministries