Bolehkah seorang Kristen mempunyai pasangan hidup tanpa perkawinan sipil?
Jawaban:
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pertanyaan ini. Pertama-tama, mari kita definisikan “Kristen.” Banyak orang beranggapan bahwa mereka adalah orang Kristen hanya karena mereka tidak berafiliasi dengan agama lain. Mereka pergi ke gereja dan setuju dengan sebagian besar perkataan Alkitab. Namun, Alkitab mendefinisikan orang Kristen sebagai murid, atau pengikut Tuhan Yesus Kristus (Kisah 11:26). Seorang Kristen adalah seseorang yang telah menerima kematian, penguburan, dan kebangkitan Tuhan Yesus Kristus sebagai pembayaran atas dosanya sendiri (Yohanes 1:12; Kisah Para Rasul 16:31). Seorang murid Kristus telah memilih untuk “menyangkal dirinya, memikul salibnya setiap hari dan mengikut" Yesus (Lukas 9:23). Oleh karena itu, apapun yang Yesus perintahkan untuk dilakukan melalui Firman-Nya, seorang Kristen berusaha untuk melakukannya. Kita tidak menjadi Kristen hanya dengan melakukan hal-hal yang baik; namun karena kita orang Kristen, kita ingin menaati Yesus dalam segala hal (Efesus 2:8-9; Yakobus 2:26). Dalam Yohanes 15:14, Yesus berkata, “Kamu adalah sahabat-Ku, jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan kepadamu."
Jadi seorang Kristen membuat pilihan hidup berdasarkan apa yang memuliakan Yesus (1 Korintus 10:31). Daripada bertanya apakah suatu situasi “diperbolehkan” lebih baik menanyakan “Bagaimana hal ini akan memuliakan Tuhanku?” Tuhan menciptakan pernikahan, dan definisi-Nya itulah yang harus kita gunakan sebagai landasan. Tuhan mendefinisikan pernikahan sebagai hubungan seumur hidup di mana seorang pria meninggalkan ayah dan ibunya dan bersatu dengan istrinya. Keduanya menjadi “satu daging,” dan persatuan tersebut tidak boleh diputus oleh kehendak manusia (Kejadian 2:24; Markus 10:7-9; Efesus 5:31). Maleakhi 2:14 memberitahu kita bahwa salah satu alasan Tuhan membenci perceraian adalah karena Dia hadir ketika pasangan mengucapkan janji pernikahan. Secara alkitabiah, pernikahan adalah bersatunya seorang pria dan seorang wanita dalam perjanjian rohani dan jasmani seumur hidup. Persatuan ini merupakan hal yang patut dirayakan dan patut kita hormati.
Beberapa pasangan saat ini, khususnya di kalangan lansia, ingin hidup bersama sebagai pasangan "menikah" tanpa menikah secara sah. Seringkali hal ini dilakukan demi keuntungan finansial atau rasa kesederhanaan. Beberapa dari pasangan ini menjalani upacara keagamaan di gereja dan menganggap dirinya sudah menikah di hadapan Tuhan. Namun, pasangan yang mengupayakan “perkawinan rohani” namun menghindari pernikahan sah berarti melarikan diri dari tuntutan hukum, dan hal ini menyebabkan serangkaian masalah baru bagi umat Kristen (Roma 13:1-7). Jika pasangan lansia percaya bahwa ini adalah kehendak Tuhan bagi mereka untuk bersama, mereka harus menikah sesuai dengan hukum negara, dan mempercayakan keuangan kepada Tuhan.
Tidak ada dasar alkitabiah untuk situasi hidup serumah, bahkan ketika keduanya berniat untuk melakukan monogami seumur hidup. Niat mudah gagal, dan kurangnya komitmen pada pernikahan yang nyata membuat perpisahan menjadi lebih rentan. Tanpa pernikahan, hubungan tersebut tidak bermoral dan dikutuk dalam Alkitab (Galatia 5:19; Efesus 5:3; 1 Tesalonika 4:2). Istilah "pasangan hidup" mempunyai kesan tentatif dan sejarah yang dipertanyakan. Hal ini menyiratkan bahwa hubungan tersebut tidak disetujui secara hukum atau moral dan mungkin tidak akan bertahan lama. Hal ini mengabaikan perjanjian pernikahan yang Tuhan ciptakan. Bagi pasangan Kristen, istilah seperti itu akan langsung menimbulkan kecurigaan terhadap reputasi mereka dan, pada akhirnya, terhadap reputasi Kristus. Pasangan Kristen mana pun yang mempertimbangkan konsep “pasangan hidup” harus bertanya, “Bagaimana dengan mengabaikan pernikahan tradisional akan memuliakan Tuhan Yesus?”