Pertanyaan
Apa kata Alkitab tentang fertilisasi in-vitro / bayi tabung?
Jawaban
Fertilisasi in-vitro/ bayi tabung adalah proses menyatukan sperma dan sel telur di luar tubuh wanita, kemudian menempatkan sel telur yang telah dibuahi, atau zigot, ke dalam tubuh wanita tersebut sehingga ia dapat hamil. Fertilisasi in-vitro merupakan isu kontroversial di kalangan umat Kristen, dan Alkitab tidak membahasnya. Oleh karena itu, ini menjadi masalah keyakinan hati dari Roh Kudus.
Tuhan menghargai setiap kehidupan manusia; Dia menciptakan dan merencanakan setiap kelahiran. Alkitab mengatakan, “Sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku, menenun aku dalam kandungan ibuku. … aku dijadikan di tempat yang tersembunyi, dan aku direkam di bagian-bagian bumi yang paling bawah" (Mazmur 139:13, 15). Karena sel telur yang telah dibuahi adalah manusia yang hidup, ada beberapa implikasi moral yang perlu dipertimbangkan. Seringkali, pasangan memutuskan untuk memanen lebih banyak telur daripada yang mereka rencanakan untuk digunakan, yang berarti beberapa embrio akhirnya dimusnahkan, atau dibekukan untuk digunakan nanti. Namun, jika pasangan tersebut segera hamil, mereka mungkin tidak perlu menggunakan embrio bekunya, yang artinya sisanya akan dihancurkan. Alkitab tidak mengizinkan kita untuk menghancurkan kehidupan manusia yang tidak bersalah—ini termasuk pembunuhan.
Salah satu cara untuk menghindari masalah ini adalah dengan hanya memanen sel telur yang direncanakan untuk ditanam dalam rahim. Tentu saja ada risiko tinggi bahwa setidaknya beberapa sel telur yang telah dibuahi akan mengalami keguguran, tetapi dengan cara ini hal tersebut merupakan pembersihan alami dan bukan pemusnahan yang disengaja. Ini juga berarti bahwa wanita tersebut mungkin harus melalui prosedur dan biaya tambahan untuk mendapatkan lebih banyak sel telur di kemudian hari.
Kadang-kadang, orang, karena tidak ingin menunggu waktu yang tepat dari Tuhan, ingin hamil melalui program bayi tabung karena tidak sabar. Alkitab memberitahu kita bahwa berserah pada Roh Kudus akan memberi kita kesabaran (Galatia 5:22), jadi kita harus berhati-hati untuk tidak mengambil alih pekerjaan Tuhan ketika Dia mempunyai tujuan lain bagi kita. Pasangan hendaknya tidak terlibat dalam fertilisasi in-vitro (bayi tabung) tanpa mempertimbangkan kehendak Tuhan dengan sungguh-sungguh. “Janganlah kamu menjadi serupa dengan dunia ini, tetapi berubahlah oleh pembaharuan budimu, sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak Allah: apa yang baik, yang berkenan kepada Allah dan yang sempurna” (Roma 12:2).
English
Apa kata Alkitab tentang fertilisasi in-vitro / bayi tabung?