settings icon
share icon
Pertanyaan

Berapa lamanya jangka waktu yang dibutuhkan untuk menulis Alkitab?

Jawaban


Kitab-kitab Alkitab dituliskan pada masa yang berbeda oleh penulis yang berbeda dalam kurun waktu sekitar 1,500 tahun. Ini bukan berarti dibutuhkan 1,500 tahun untuk menuliskan Alkitab, melainkan itulah jangka waktu pewahyuan progresif Allah dalam mengungkapkan Firman-Nya untuk melengkapi kanon Alkitab. Kitab tertua dalam Alkitab, menurut sebagian besar sarjana, adalah Kejadian atau Ayub, dan keduanya diasumsikan dituliks oleh Musa dan diakhiri pada sekitar tahun 1400 SM, sekitar 3,400 tahun yang lalu. Kitab paling baru, Wahyu, dituliskan pada sekitar tahun 90.

Kitab-kitab Alkitab tidak ditulis secara terus menerus. Sebagai contoh, 400 tahun berlalu di antara penulisan kitab terakhir dalam Perjanjian Lama, Maleakhi, dan permulaan Perjanjian Baru melalui Injil Matius. Masa “keheningan 400 tahun” terjadi karena Roh Allah tidak mengilhami tulisan Alkitab pada waktu itu. Meskipun injil Matius ditempatkan sebagai kitab pertama dalam Perjanjian Baru, diyakini bahwa kitab yang pertama dituliskan dalam Perjanjian Baru adalah surat Yakobus, yang diperkirakan tertulis di antara tahun 44-49. Perjanjian Baru secara menyeluruh ditulis dalam jangka waktu 50 tahun, sejak tahun 44 hingga tahun 90 atau 95.

Sulit menerka berapa lama yang dibutuhkan tiap penulis menyelesaikan kitab pribadinya. Musa menulis kelima kitab pertama dalam Perjanjian Lama dalam waktu 40 tahun (1445-1405 SM). Apakah ini berarti ia menulis terus-menerus selama 40 tahun? Kita tidak bisa menjawab dengan pasti. Surat-surat Paulus kepada gereja Perjanjian Baru, terutama surat yang pendek seperti Filemon, mungkin ditulis dalam satu sesi. Hal yang sama dapat kami asumsikan bagi kitab 2 Yohanes dan 3 Yohanes, yang merupakan surat singkat kepada individu khusus.

Kita tahu bahwa setiap penulis Alkitab hanya menulis sebanyak atau sepanjang mereka diilhami. Setiap pengarang menulis sesuai arahan Roh Kudus yang “menafaskan” Alkitab pada mereka. Petrus menjelaskan proses tersebut dengan kalimat tersebut: “Sebab tidak pernah nubuat dihasilkan oleh kehendak manusia, tetapi oleh dorongan Roh Kudus orang-orang berbicara atas nama Allah” (2 Petrus 1:21; baca juga 2 Timotius 3:16).

English



Kembali ke halaman utama dalam Bahasa Indonesia

Berapa lamanya jangka waktu yang dibutuhkan untuk menulis Alkitab?
Bagikan halaman ini: Facebook icon Twitter icon YouTube icon Pinterest icon Email icon
© Copyright Got Questions Ministries